MENARANEWS (Demak) – Demi menecegah pemanasan global dan kerusakan di lingkungan DPC PDIP Kabupaten Demak menggelar kegiatan menanam ratusan bibit pohon dalam rangka HUT PDIP ke-48 tahun 2021 di Desa Kebon Agung, Kecamatan Mranggen. Minggu (10/11/21)
Ketua DPC PDIP Demak, Fahrudin Bisri Slamet menjelaskan, kegiatan penanaman pohon yang dilakukan seluruh pengurus dan kader PDIP di Kabupaten Demak merupakan instruksi dari DPP PDIP agar lebih peduli dalam menjaga kelestarian lingkungan dan hal tersebut serentak dilakukan di seluruh wilayah di Indonesia.
“Menanam pohon itu sama saja dengan menanam kebaikan, dimana manfaatnya sangat besar sekali dan nantinya biar anak cucu kita bisa menikmati hasil dari kita menanam pohon di hari ini,” tutur Ketua PDIP Demak
Selain menanam pohon Ia menyampaikan bahwa pihaknya dalam hal ini setiap wilayah atau ranting nantinya juga merawat dan menjaga pohon tersebut agar bisa tumbuh dengan baik.
Sementara itu menurut Bupati terpilih 2020-2024 yang sekaligus kader PDIP Demak, Estianah yang kerap disapa Mbak Esti, mengaku jika penanaman pohon yang notabene merupakan instruksi dari DPP PDIP tersebut sama persis apa yang sudah menjadi agenda program kerjanya kedepan apa bila sudah dilantik secara resmi menjadi Bupati Demak.
” Penanaman pohon untuk melestarikan lingkungan agar tidak terjadi erosi itu sudah merupakan program unggulan kami waktu kampanye kemarin, selanjutnya kita tinggal menjalankan sesuai dengan yang sudah diprogramkan,” ucap Estianah.
Dirinya berharap kepada masyarakat agar turut menjaga dan melestarikan lingkungan sekitar dengan menanam pohon demi kepentingan bersama, pungkas Bupati terpilih 2020-204. (KEy)